Alasan Harus Mengunjungi Wisata Jam Gadang

Jam Gadang Bukittinggi TourSumbarCom

Hi Uda dan Uni, apakah yang memiliki rencana untuk berlibur ke Kota Bukittinggi, Sumatera Barat? jika ada, maka tidak ada salahnya untuk berkunjung ke salah satu destinasi wisata favorit yang juga merupakan icon wisata Sumatera Barat ini ya. Yup, benar sekali namanya adalah Jam Gadang. Hal ini dikarenakan, wisata jam satu ini bukanlah sekadar wisata menara jam biasa saja, akan tetapi memiliki keunikan tersendiri. Agar Uda dan Uni tidak penasaran mengenai apa saja hal yang melatar belakangi perlu mengunjungi wisata jam ini, maka bisa menyimak detail ulasannya di artikel berikut.

Tour-Sumbar-Jam-Gadang-Bukittinggi-4-Hari
Sejarah Jam Gadang

Mengapa harus berkunjung ke wisata Jam Gadang?

Seperti namanya, wisata Jam Gadang sendiri umumnya merupakan wisata menawan jam yang menjadi simbol bersejarah dan bahkan menjadi saksi bisu perjalanan bangsa Indonesia. Ketika Uda dan Uni memutuskan untuk menggunakan jasa Paket Tour Sumbar dari TourSumbar.com, maka tidak ada salahnya mengunjung wisata jam tersebut. Beberapa alasan yang melatarbelakangi Uda dan Uni wajib mengunjungi wisata jam di Kota Bukittinggi satu ini, yakni sebagai berikut :

  1. Memiliki keindahan arsitektur dan sejarah yang mendalam

Alasan kenapa Uda dan Uni perlu berkunjung ke wisata jam di Bukittinggi ini, yakni karena jam tersebut memiliki keindahan arsitektur dan sejarah yang begitu mendalam. Dimana pembangunan jam tersebut dibuat tahun 1962 sampai 1927 oleh sekretaris Kota Fort de Kock, yakni Hendrik Roelof Rookmaker ketika masa pemerintahan Belanda. Menurut informasi, pembangunan wisata menara jam ini merupakan hadiah dari Ratu Belanda, Wilhelmina kepada Kota Bukittinggi. Adapun untuk rancangan arsitektur menara jam sendiri, yakni dilakukan oleh Yazid Rajo Mangkuto dengan pembangunannya dipimpin oleh Haji Moran dan mandor bernama Sutan Gigi Ameh.

  1. Menawarkan panorama senja yang mengagumkan

Perlu Uda dan Uni ketahui, bahwa waktu terbaik untuk mengunjungi wisata menara jam ini yakni ketika senja tiba. Dimana ketika waktu tersebut, akan terlihat bagaimana keindahan dari matahari yang mulai terbenam hingga mampu menghasilkan panorama senja yang begitu memukau bagi para wisatawan yang berkunjung. Dengan cahaya matahari yang merah merona dan berpadu dengan cahaya lampu di sekitar menara jam, tentunya akan menciptakan panorama keindahan yang tidak pernah terlupakan. Terlebih lagi ketika senja tiba, Kota Bukittinggi akan terlihat begitu berbeda dan memiliki suasana yang terkesan lebih syahdu dan menenangkan.

  1. Termasuk wisata sejarah dan edukatif untuk wisatawan

Alasan lainnya yang membuat Uda dan Uni tidak boleh melewatkan destinasi wisata ini adalah karena termasuk wisata sejarah dan edukatif untuk wisatawan. Wisata ini tidak hanya menawarkan objek pariwisata biasa saja. Akan tetapi, Uda dan Uni yang berkunjung ke Jam Gadang juga bisa melihat Taman Monumen Proklamator Bung Hatta yang pastinya kaya akan sumber sejarah. Sehingga ketika datang ke wisata ini, Uda dan Uni tidak hanya akan merasa puas akan keindahan yang ditawarkan, namun juga memperoleh wawasan dan pengetahuan sejarah di dalamnya.

Apabila setelah melihat informasi dari Tim TourSumbar.com di atas Uda dan Uni merasa tertarik untuk mengunjungi destinasi wisata Jam Gadang? maka Uda dan Uni bisa merencanakan liburannya sekarang bersama kami ya.